Review Toshiba Excite 13 AT335 Harga Spesifikasi - Dari namanya sobat pasti sudah tau bahwa tablet ini mengusung layar 13 inch. Ya, tidak salah. Toshiba membuat sebuah gebrakan pasar dengan meluncurkan tablet Android terbesar dengan ukuran layar 13 inch atau 13.3 inch lebih tepatnya. Banyak yang menilai bahwa tablet super besar ini tidak akan terlalu diminati masyarakat karena kurang ringkas dibandingkan dengan tablet ukuran lebih kecil. Selain itu harga yang dibanderolkan pada tablet ini sangat tinggi,. Harganya secara signifikan jauh lebih tinggi jika dibandingkan dengan harga tablet ukuran 10 inch secara rata-rata.
Desain
Toshiba Excite 13 AT335 memiliki desain yang sama dengan dua seri Toshiba Excite terbaru lainnya,
Toshiba Excite 10 dan
Toshiba Excite 7.7. Hal yang berbeda mungkin peletakan kamera belakang menjadi di tengah. Ukuran tablet ini berkisar pada panjang 343 mm, lebar 216 mm, dan tebal 10.1 mm, sedangkan berat tablet ini mencapai hampir 1 Kg. Komentar kami tentang tablet ini adalah benar-benar raksasa. Bandingkan saja dengan netbook atau ultrabook yang hanya memiliki layar rata-rata 10 inch. Mungkin tablet ini masih muat untuk dimasukan ke dalam backpack. Namun ketika menggunakannya saat dalam perjalanan mungkin akan terasa sedikit awkward karena ukurannya yang tidak biasa.
Layar
Toshiba Excite 13 AT335 membawa layar sejenis dengan seri Excite lainnya, yaitu LCD LED-backlit. Resolusi layar yang dihasilkan lebih besar dari resolusi layar tablet 10 inchi rata-rata, yaitu 1600 x 900 mm. Namun hal ini tidak menjadikan Excite 13 memiliki pixel density yang lebih besar. Kerapatan pixel tablet ini hanya berkisar 130 ppi. Bandingkan dengan Excite 10 yang memiliki kepadatan pixel mencapai 149 ppi. Akan tetapi setidaknya kepadatan pixel ini masih sedikit di atas iPad 2. Untungnya, dengan ukuran layar 13 inch dan aspek rasio 16:9 akan membuat mata pengguna dimanjakan dengan tampilan gambar yang besar meski kurang begitu jelas dan detail dibandingkan dengan layar tablet 10 inch. Namun sayangnnya tampilan akan menjadi aneh pada saat menjalankan video dengan aspek rasio yang lebih kecil. Kemudian tidak ketingalan Corning Gorilla Glass disematkan pada permukaan layar ini untuk melindunginya dari goresan dan benturan.
Peforma
Toshiba Excite 13 AT335 menjalankan processor Nvidia Tegra 3 sebagai processor-nya. Processor quad-core dengan kecepatan clock mencapai 1.5 Ghz menjadikan peforma tablet raksasa Toshiba ini powerful. Dengan menggunakan salah satu processor tablet tercepat, Excite 13 dapat menjalankan berbagai aplikasi dan game dengan lancar. Membuka banyak tab browser saat melakukan browsing internet pun tablet ini masih bisa diajak kompromi. OS Android Ice Cream Sandwich yang dipakainya juga berjalan dengan sangat baik. Namun dari tes bechmark yang dilakukan salah satu situs review luar, terlihat tablet Toshiba satu ini masih kalah secara signifikan dengan
ASUS Transformer Prime yang memiliki harga lebih murah hingga US$ 150, bahkan sangat jauh perbedaan peforma tablet Toshiba ini dengan ASUS Transformer Pad Infinity. Meskipun begitu, setidaknya tablet ini termasuk hemat baterai.
|
Ukuran layar 13 inch menjadikan Toshiba Excite 13 terlihat "raksasa" dibandingkan dengan Excite 10 dan 7.7 (geeky-gadgets.com) |
Kelebihan
- CPU powerful
- Layar besar
- Support SIM card
Kelemahan
- Mahal
- Desain yang besar mungkin tidak cocok bagi mereka yang suka dengan kepraktisan
- Karena layar besar kualitas video HD menjadi kurang maksimal
Spesifikasi Toshiba Excite AT335
Jaringan
2G Network GSM 850 / 900 / 1800 / 1900
3G Network HSDPA
Fisik
Dimensions 13.5 x 8.5 x 0.40 inches
Weight 997.9 g
Kualitas Layar
LED-backlit LCD, capacitive touchscreen, 16M colors
Size 1600 x 900 pixels, 13.3 inches (~120 ppi pixel density)
Multitouch Yes, up to 10 fingers
Protection Corning Gorilla Glass
OS Android OS, v4.0 (Ice Cream Sandwich)
Chipset Nvidia Tegra 3
CPU Quad-core 1.5 GHz
GPU ULP GeForce 2
Kapasitas Memori
RAM 1 GB
Internal 16/32 GB
Memory Card slot SD/microSD, up to 32 GB
Suara
Vibration, MP3 ringtones
Loudspeaker Yes, with four speakers
3.5mm jack Yes
- SRS sound enhancement
Koneksi Data
GPRS Yes
EDGE Yes
Speed HSDPA, HSUPA
WLAN Wi-Fi 802.11 b/g/n, Wi-Fi hotspot
Bluetooth Yes
USB Yes, microUSB v2.0
Kamera
Utama 5 MP, 2592х1944 pixels, autofocus, LED flash
Features Geo-tagging
Video Yes, 1080p
Secondary Yes, 2 MP
Fitur-Fitur
Sensors Accelerometer, gyro, compass
Messaging Email, Push Mail, IM, RSS
Browser HTML, Adobe Flash
Radio No
GPS Yes, with A-GPS support
Java Yes, via Java MIDP emulator
Colors Black/Silver
- HDMI port
- MP3/WAV/WMA/eAAC+ player
- MP4/H.264/H.263/WMV player
- Organizer
- Document viewer
- Photo editor
- Voice memo
- Predictive text input
Baterai
Standard battery, Li-Ion 37.2 Wh
Harga Toshiba Excite 13 AT335
Saat ini Toshiba Excite 13 belum hadir di Indoneisa, mungkin dalam beberapa bulan kedepan (jika memang akan diluncurkan di Indonesia). Di Amerika sendiri perkiraan harga dari tablet raksasa ini adalah sekitar US$ 650 untuk memori internal 16 GB sedangkan yang 32 GB dapat mencapai US$ 750. Sangat mahal memang.
Demikian
review Toshiba Excite 13 AT335.
Advertisement